Mojokerto, majalahglobal.com – Dalam rangka meramaikan bulan suci ramadhan 1445 H / 2024 M Polsek Dlanggu Polres Mojokerto bersama Forkopimca Kecamatan Dlanggu menggelar Buka Puasa Bersama, bertempat di Polsek Dlanggu,Jl. Raya Dlanggu No.51, Lebak, Dlanggu, Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto, Senin (01/04/24).
Buka Puasa Bersama ini dihadiri langsung oleh Kapolsek Dlanggu IPTU M.K. Umam didampingi Ketua Bhayangkari Dlanggu Ny. Hasti Umam, Camat Dlanggu Akhmad Samsul Bakri, Danramil Dlanggu diwakili Pelda Giyono, Ketua TP PKK Kec. Dlanggu Ny Akhmad Samsul Bakri, Kepala KUA Kec. Dlanggu H. Baharudin, Ketua MWCNU Kec. Dlanggu Suko Wiyono, Kepala UPT Puskesmas Dlanggu dr. Ahmad Ziaul Haq serta Anggota Koramil Dlanggu dan Polsek Dlanggu.
Dalam kegiatan Buka Puasa Bersama ini turut dihadiri pengasuh Pondok Pesantren jin dan manusia Al Maghribi Dr. Ketut Abid Halimi dari Sidoarjo untuk memberikan tausiyah kepada tamu undangan.
Di dalam tausiyah nya Dr. Ketut Abid Halimi mengajak kita semua untuk mengedit akhlak dan kualitas ibadah, “Ayok edit akhlak, dan kualitas ibadah kita, siapa tau habis ngedit Allah panggil kita, Jadi hanya di bulan ramadan, ngedit amal pahalanya gak pelit, sedikit ibadah pahala nya melimpah ruah” Ucapnya
” Secara sadar kita alami, jika hasil swafoto atau Selfi, sebelum di publikasi pasti banyak orang yang ngedit wajah dan penampilannya masing-masing, demikian juga bulan ramadan adalah ruang untuk mengedit amal, akhlak dan mental di hadapan Allah dan makhluknya ” Imbuhnya.
Dalam kesempatan ini Kapolsek Dlanggu IPTU M.K. Umam menyampaikan, ” Kami selaku Kapolsek Dlanggu menyampaikan rasa hormat dan terima kasih kepada jajaran forkopimca, tokoh Agama dan dinas instansi terkait yang telah hadir dalam giat buka bersama di Mapolsek Dlanggu, ” Ujarnya
“Terima kasih juga kepada semua pihak yang
selama ini sudah bersinergitas dengan kami dan telah membantu semua kegiatan Polri sehingga situasi kamtibmas sampai saat ini diwilayah Kec. Dlanggu relatif aman, tertib dan kondusif, Semoga apa yang dikerjakan pada bulan suci ini menjadi amal baik dan tabungan di akhirat nanti, ” Tambahnya
Masih Kata Kapolsek Dlanggu, “saya berharap acara buka puasa bersama forkopimcam, dan lintas sekoral serta anggota koramil ini dapat menjadi momen yang membawa kebaikan dan kekompakan bagi kita semua untuk menjaga wilayah Dlanggu agar tetap kondusif, ” Harapnya
Sementara itu Camat Dlanggu Akhmad Samsul Bakri juga menyampaikan, “Marilah kita manfaatkan momentum bulan suci Ramadhan ini untuk memperkuat tali silaturahmi antara instansi yang selama sudah berjalan sangat baik,” Tandasnya
“Semoga dengan memperbanyak kegiatan amal dan ibadah di bulan ramadhan ini, kita dapat meraih berkah dan ridho dari Allah SWT dan kita forkopimca Dlanggu kedepan akan semakin solid dan bersinergi dalam berbagai hal untuk mewujudkan sayangi Dlanggu yang maju aman tentram dan damai. ” Pungkasnya (jay)